Delapan Perwira Polisi Purwakarta Dirotasi
Sertijab Kapolres Bintan
31 Oktober 2011
Sebanyak delapan perwira Polisi di wilayah hukum Polres Purwakarta dirotasi. Ke-8 perwira tersebut yakni enam Kapolsek, Kasat Reskrim dan Kasat Intelkam.
Kapolres Purwakarta AKBP Bahtiar Ujang Purnama mengungkapkan, rotasi dilakukan sebagai langkah penyegaran dalam sebuah organisasi sekaligus promosi kenaikan pangkat.
"Ini untuk regenerasi, serta penyegaran dalam sebuah organisasi," ujar Bahtiar kepada wartawan usai acara serah terima jabatan (sertijab) di Aula Mapolres Purwakarta, Senin (31/10/2011).
Enam Kapolsek yang di mutasi adalah Kompol Suradi yang sebelumnya menjabat Kapolsek Pasawahan, dipindahtugaskan menjadi Kapolsek Cikole Sukabumi. Sedangkan Kapolsek Pasawahan dipegang AKP Wahyudin yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Bungursari.
Untuk Kapolsek Bungursari kini dipegang AKP Slamet Haridjanto yang sebelumnya sebagai Kapolsek Sukatani, dan Kapolsek Sukatani digantikan AKP Nurcahyo, yang sebelumnya menjabat Kapolsek Sukasari yang sekarang digantikan AKP Z Bastian, yang sebelumnya menjabat Kapolsek Darangdan.Kapolsek Darangdan digantikan AKP FX Nurcahyo, yang sebelumnya menjabat Kasat Pam Obvit Polres Purwakarta. Kemudian Iptu Aries Riyanto yang sebelumnya menjabat Kapolsek Kiarapedes dipindahtugaskan menjadi KBO Sabara dan digantikan Ipda Lili Sobari.Selain para Kapolsek, dua Kasat yang dipindahtugaskan yakni Kasat Intelkam AKP I Ketut Margayasa digantikan AKP Aam, yang sebelumnya menjabat Kasat Intelkam di Polda Jabar. Dan Kasat Reskrim AKP Yuswandi yang mendapat tugas baru sebagai Kasubag Progar (Program dan Anggaran) digantikan AKP Irfan dari Polres Ciamis. [ang]
31 Oktober 2011
AKBP Dwi Sulistiono.
Serah terima jabatan (sertijab) kapolres Bintan dijadwalkan akan dilaksanakan Senin (31/10) di Gedung Mapolda Kepri Batam. Kapolres Bintan AKBP Dwi Sulistiono akan digantikan oleh rekannya AKBP Okto Budi Prasetyo SIk. Acara sertijab tersebut akan dipimpin langsung oleh Kapolda Kepri Brigjen Polisi Drs Budi Winarso.
Demikian disampaikan oleh Kepala Bagian Operasional (Kabah Ops) Polres Bintan Kompol Hardiono, saat dikonfirmasi melalui ponselnya Minggu (30/10).
"Sertijab Kapolres Bintan akan dilaksanakan di Polda kepri Senin (31/10). Sedangkan acara pisah sambut dilaksanakan esoknya di Mapolres Bintan. Sertijab nanti dipimpin langsung oleh Kapolda Kepri," kata Hardiono.Masa tugas Dwi memang tergolong singkat. Dari catatan Haluan kepri, Dwi baru bertugas sekitar 6 bulan di wilayah hukum Bintan. Dwi menggantikan Kapolres Bintan sebelumnya yaitu AKBP Yohanes Widodo yang kini menjabat sebagai Wakapoltabes Barelang, Batam. Wakapolres Bintan Kompol Danu Waspodo mengatakan, Dwi akan dimutasi sebagai Wakil Direktur (Wadir) Binmas Polda Kepri. Sedangkan Okto sebelumnya adalah Biro SDM Polda Kepri. Mutasi ditubuh Polri katanya adalah hal biasa. Karena terkait erat dengan jenjang karier seorang perwira. Dwi sendiri katanya akan dipromosikan untuk kenaikan pangkat sebagai Komisaris Besar (Kombes).Masyarakat pun berharap dengan pergantian kapolres Baru ini, agar dapat lebih meningkatkan kinerja kepolisian. Terutama dalam menuntaskan penyakit masyarakat, seperti perjudian, peredaran minuman beralkohol di tengan genarsi muda dan pelajar serta gangguan kantibmas lainhnya."Kita berharap Forum Kemitaraan Polisi dan Masyarakat (FKPM) lebih dirasakan, karena meski sudah terbentuk tapi belum ada realisasinya di lapangan," kata warga Kijang M. Aini yang juga ketua Ikatan Mubaliq Bintan memberi saran.Sedangkan warga Bintan Utara Syafrial mengharap kepada Kapolres baru, untuk bertindak tegas kepada pelaku pembalakan liar yang kini semakin hari semakin berani melakukan aksinya di tenga-tengah masyarakat. Sekretaris MUI Bintan ini berharap kepada pelaku ilegal loging dan termasuk pembekingnya, untuk ditindak tegas tanpa pandang bulu. http://haluankepri.com
Kasat Reskrim Polres Pasbar Diganti
Sertijab Kapolres Kediri Kota
31 Oktober 2011
AKBP Mulya Hasudungan Ritonga
Acara serah-terima jabatan (sertijab) Kapolres Kediri Kota dari AKBP Mulya Hasudungan Ritonga ke AKBP Ratno Kuncoro mengecewakan masyarakat. Pasalnya, pengurus Surat Ijin Mengemudi (SIM) terpaksa balik kucing, karena ditolak.
"Tidak bisa ngurus. Katanya masih dipakai acara sertijab," ujar Imam, petugas kamar mayat di RSUD Gambiran, Kota Kediri, Senin (31/10/2011)
Imam datang ke Polres Kediri Kota bersama temannya. Dia berniat memperpanjang SIM nya yang hendak jatuh masa aktivnya. Tetapi ketika berada di halaman, petugas "menolaknya" karena sedang acara sertijab Kapolres Kediri Kota.
" Saya sendiri juga belum tahu, acaranya sampai kapan. Lebih baik pulang dan nanti ke Sri Ratu (mall). Katanya, bisa ngurus disana," terangnya, saat mengambil sepedah motornya di tempat parkir.
Imam mengaku sedikit kecewa. Karena sebelumnya tidak ada pemberitahuan. Tetapi, katanya, karena acara sertijab juga penting, dia bisa memakluminya.
Sementara acara sertijab sendiri berbeda dengan sebelumnya. Kali ini, selain menampilkan "ritual" payung dan pedang pora, juga memperlihatkan pentulan, dan wayang orang serta atraksi pecut halilintar. Saat ini, acara masih berlangsung dan semua polisi masih fokus mengikuti acaranya. Terpisah, Kasubbag Humas Polres Kediri Kota AKP Surono mengatakan, pelayanan SIM untuk pemohon baru memang belum bisa karena ada acara sertijab. Namun, jika perpanjangan, atau datanya sudah ada, tetap dilayani. http://www.beritajatim.com
12 Perwira Polres Kuningan Dirotasi
31 Oktober 2011
Dalam rangka penyegaran dan menambah wawasan setiap personil Mapolres Kuningan, sebanyak 12 orang perwira di rotasi. Serah terima jabatan dipimpin langsung Kapolres Kuningan, AKBP Dra Hj Yoyoh Indayah MSi, di aula Jananuraga Polres Kuningan, Senin (31/10). Ke 12 perwira polres Kuningan yang dirotasi, diantaranya, AKP Suriadi dari Pama Polda Jabar menjadi Kapolsek Garawangi menggantikan AKP Sukirman S.H MH yang dirotasi menjadi Kabbag Ren Res Kuningan, Kasubbag Sarpras AKP I Nyoman Oka menjadi Kasat Binmas Res Kuningan, Kapolsek Mandirancan AKP Asep Supriyadi menjadi Kapolsek Ciwaru, AKP H Suwitno SH menjadi Kapolsek Mandirancan. Selain itu, KBO Sat Lantas Polres Kuningan, Iptu Herbudiman menjadi Kapolsek Darma meggantikan AKP Arisman Kapolsek yang dialih tugaskan menjadi Kapolsek Sukabumiwang Polres Indramayu, Kasat Tahti Polres Kuningan, Iptu Endang Maman F menjadi Kapolsek Salajambe menggantikan AKP Haris Gunawan yang dialih tugaskan menjadi Kapolsek Bungbulang Res Garut, Iptu Beben Konendar dari Kapolsek Pasawahan menjadi Kapolsek Subang Kuningan, Iptu Djuhana dari Kasiwas Res Kuningan menjadi Kapolsek Pasawahan, Iptu Carman Suherman dari Kapolsek Subang menjadi Kapolsek Kramatmulya Kuningan. Kapolres Kuningan, AKBP Dra Hj Yoyoh Indayah dalam sambutannya mengatakan, mutasi dan rotasi jabatan ini hendaknya dimaknai sebagai suatu kesempatan untuk penyegaran dan menambah wawasan setiap personil. Sehingga organisasi kepolisian memiliki sumber daya manusia yang mampu mengemban tugas dan peranan yang sebaik –baiknya. “Rotasi ini dilakukan dalam rangka kepentingan regenerasi kepemimpinan ataupun pembinaan karier yang dilakukan Polri untuk kepentingan dinamika operasional Polri,”terangnya.(leh) http://kuningannews.com
30 Oktober 2011
Kapolres Pasbar AKBP Sus Edy Tafip
Mutasi jabatan kembali terjadi di jajaran Polres Pasaman Barat (Pasbar). Kali jabatan Kasat Reskrim Resmi diserahterimakan dari, AKP Bendot Dwi Prasetyo kepada Iptu Burahim Boer yang sebelumnya menjabat sebagai KBO Reskrim Polres Pasbar.
Selanjutnya, AKP Bendot bertugas di Dir Reskrim Polda Sumbar. Selain itu juga dilakukan sertijab Polsek Ranah Batahan dari AKP Suharna kepada Iptu Boy Agustianto. Acara sertijab dipimpin langsung Kapolres Pasbar AKBP Sus Edy Tafip di aula Mapolres Pasbar, kemarin. Turut hadir Wakapolres dan seluruh jajaran kepolisian Kabag, Kasat, Kapolsek, serta ibu-ibu Bhayangkari dan anggota Polres Pasbar.
Kapolres Pasbar. AKBP Sus Edy Tafip usai sertijab mengatakan mutasi ini merupakan hal yang biasa dalam sebuah organisasi khususnya di dalam interen kepolisian. Hal ini bertujuan dalam rangka penyegeran sekaligus untuk meningkatkan kualitas para personil kepolisian dan organisasi dalam rangka melaksanakan tugas dan wewenang Polri.
“Kepada pejabat yang baru kami ucapkan selamat bertugas di tempat yang baru, dan dapat segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja dan jangan malu untuk bertanya terkait dengan bidang tugas yang diemban. Semoga pejabat yang baru dapat melanjutkan program-program dari pejabat yang lama,” kata Kapolres. Selain itu, Kapolresjuga mengimbau kepada pejabat baru diharapkan dapat Melaksanakan tugasnya dengan baik serta memiliki dedikasi dan loyalitas yang tinggi Dalam rangka mendukung tugas pokok di Polres Pasbar.
”Mari kita bangun kepercayaan masyarakat terhadap Polri. Sehingga kamtibmas, penegakan hukum dan pengayoman dapat berjalan dengan baik di tengah-tengah masyarakat,” harapnya. (eri) http://padangekspres.co.id
Serah Terima Jabatan Di Mapolda Kep. Babel
28 Oktober 2011
Polda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan upacara Serah Terima Jabatan ( Sertijab) sejumlah pejabat Polda di gedung Tribrata Mapolda Babel, Jumat 28 oktober 2011, acara Sertijab dipimpin langsung Kapolda Kep. Babel Brigjen Polisi Drs. M Rum Murkal.
Dalam Sambutanya Kapolda mengatakan serah terima jabatan seperti yang kita laksanakan saat ini merupakan kebutuhan organisasi yang harus dilakukan guna menjaga dinamika organisasi agar selalu responsif dan proaktif dalam menghadapi setiap perubahan dan perkembangan lingkungan strategis. Dengan adanya pergantian jabatan ini diharapkan dapat memacu kreatifitas dan daya inovasi kesatuan dalam meningkatkan kinerja organisasi, seiring dengan kebijakan yang telah digariskan oleh pimpinan polri untuk melakukan percepatan dalam berbagai bentuk pembenahan, baik dalam bidang pembinaan maupun bidang operasional.
Pelantikan Karo SDM AKBP Drs. Marsidy, Sertijab Karo Sarpras Kombes Pol Drs. Zaenal Aqli Kepada AKBP Arief Pujianto, Dir Binmas Kombes Pol Drs. Heb Dehen. Dilakukan juga Sertijab beberapa Kapolres, yakni Kapolres Bangka Tengah AKBP Kurdi ke AKBP M Setyobudi , Kapolres Pangkalpinang dari AKBP Margiyanta ke AKBP Rajendra dan Kapolres Belitung Timur dari AKBP Rajendra ke AKBP Edison. Dan Kapolres Bangka Selatan dari AKBP Juwari ke AKBP M Yusuf.
Pada kesempatan ini, Kapolda menyampaikan terima kasih dan atas loyalitas dan dedikasi selama ini. berbagai langkah nyata saudara telah terukir dalam mensukseskan misi dan visi polda Kep. Bangka Belitung. semoga saudara dapat sukses dalam meniti tugas di tempat yang baru. Sertijab dilakukan bertahap, karena ada sejumlah pejabat yang masih tugas luar dan ada kesibukan. Bahkan ada salah satu calon Kapolres yang sedang menunaikan ibadah Haji yakni AKBP Pipit Rismanto. http://www.babel.polri.go.id
Kapolres Ambon Dituntut Tingkatkan Kinerja
28 Oktober 2011
Kapolres Ambon, AKBP Suharwiyono dituntut untuk meningkatkan kinerja jajarannya karena situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) Kota Ambon perlu mendapat perhatian penuh untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan bagi warga Kota Ambon.
“Wilayah Maluku khususnya Kota Ambon akhir-akhir ini perlu terus ditingkatkan kenyamanan dan keamanan warga Kota Ambon, guna terciptanya Ambon yang aman dan damai. Antisipasi setiap isu-isu atau provokasi yang dapat memecah kerukunan antar warga dan dapat memicu terjadinya bentrok warga,” tandas Kapolda Maluku, Brigjen Polisi Syarief Gunawan dalam amanatnya pada upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama di aula Mapolda Maluku, Jumat (28/10). Selaku Kapolres Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease yang baru menggantikan AKBP Djoko Susilo, Suharwiyono dituntut lebih peka dan harus memahami kondisi dan situasi Kota Ambon secara ekstra. Menurut Kapolda, kesadaran dan kegiatan masyarakat perlu dipelihara dan ditingkatkan terus, sehingga proses kehidupan yang aman dan damai dapat terwujud dengan baik di Kota Ambon. “Saya yakin, apabila kita terus berupaya untuk meningkatkan profesionalisme melalui kerja keras, disiplin dan loyalitas yang tinggi, maka akan mampu melaksanakan tugas secara optimal,” ungkapnya. Pada kesempatan itu, Kapolda juga mengatakan sertijab dan alih tugas dalam suatu organisasi khususnya di lingkungan Polri, merupakan hal yang biasa dan wajar, di samping sebagai pemenuhan kebutuhan organisasi guna menjaga dinamika organisasi, juga sebagai pembinaan karier bagi setiap anggota dalam rangka memperoleh promosi jabatan yang merupakan implementasi kebijakan pimpinan dalam memberikan apresiasi kepada anggotanya. “Sertijab ini juga memiliki makna yang sangat penting, mengingat poisis jabatan yang diserahterimakan sangat memiliki peran penting dalam mengemban tugas pokoknya sebagai pemelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, penegak hukum serta pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat,” katanya. Kapolda menandaskan, para pejabat yang telah dipromosikan tersebut mendapat kehormatan sekaligus amanah yang harus dipertanggungjawabkan baik kepada Tuhan maupun kepada masyarakat.
Harus Didukung Semua Pihak
Sementara itu, Kapolres Ambon dan Pulau-pulau Lease, AKBP Suharwiyono mengatakan, untuk mewujudkan Kota Ambon yang aman harus mendapat dukungan semua pihak termasuk masyarakat. “Dalam rangka menjalankan tugas yang baru sebagai Kapolres Ambon, saya meminta dukungan seluruh komponen masyarakat di Ambon untuk mengembalikan rasa aman,” kata Suharwiyono kepada wartawan disela-sela sertijab pejabat utama yang berlangsung di Mapolda Maluku, jumat (28/10). Kota Ambon menurutnya, sangat spesifik, sehingga hal-hal yang kecil harus secepatnya diantisipasi. “Polisi bukan komponen tunggal dalam menjaga rasa aman di tengah-tengah masyarakat. Polisi harus mendapat dukungan semua pihak dalam menjaga rasa aman, untuk itu kerja sama masyarakat perlu untuk menjaga kenyamanan di kota ini,” ungkapnya. Mantan Kapolres Seram Bagian Barat (SBB) ini mengaku tidak mau mengumbar kinerjanya kepada publik, tetapi ia berjanji ke depannya akan berusaha semaksimal mungkin guna mengembalikan Kota Ambon yang aman, damai dan manise seperti waktu-waktu yang lalu. Untuk diketahui, mantan Kapolres Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, AKBP Djoko Susilo selanjutnya akan menempati pos baru sebagai Wakil Direktur (Wadir) Pengamanan Objek Vital (Pamobvit) Polda Lampung. Selain Kapolres Ambon, para pejabat lain yang mengikuti sertijab di jajaran Polda Maluku, yaitu Kepala Biro Perencanaan (Karo Rena) Polda Maluku dari pejabat lama Kombes I Putu Gede Mahendra kepada Kombes Revindo. I Putu Gede Mahendra selanjutnya akan bertugas sebagai Karo Rena Polda Bali sementara Revindo sebelumnya Karo Rena Polda Gorontalo. Direktur Reserse dan Narkoba (Dirresnarkoba) Polda Maluku, Kombes Bambang Triyanto akan digantikan oleh AKBP Eko Widodo yang sebelumnya Wakil Direktur Reserse dan Kriminal Umum (Wadir Reskrimum) Polda Daerah Istimewa Yogyakarta. Bambang Triyanto selanjutnya akan menduduki jabatan baru sebagai Dirresnarkoba Polda Jawa Timur (Jatim). Direktur Reserse dan Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Maluku, Kombes Jhony Siahaan akan digantikan dengan Kombes Sentoso Ginting yang sebelumnya menjabat Analisis Ruana pada Bareksrim Polri. Jhony Siahaan saat ini sementara mengikuti Sekolah Pimpinan Tinggi (Sespimti) Polri di Lembang Jawa Barat. Jabatan Direktur Sabhara (Dir Sabhara) juga akan diserahterimakan. Jabatan yang selama ini dijabat oleh AKBP Haris Aksara selaku Pelaksana Tugas (Plt) akan dijabat oleh AKBP Arum Priyono sebelumnya Wakil Direktur Lalu Lintas (Wadir Lantas) Polda Sumatera Barat (Sumbar). Posisi Kapolres SBB akan ditempati oleh AKBP Supeno Amir yang sebelumnya menjabat Kepala Bagian Pembinaan Operasional Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Ditpolair) Polda Maluku.
Kapolres Pulau Aru AKBP Solihin juga akan digantikan dengan AKBP Muhamad Syarief Harjosaputra yang keseharian menjabat Kepala Bagian Pembinaan Karier (Kabagbinkar) pada Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Maluku. Solihin selanjutnya menempati pos baru sebagai Wakil Direktur Intelejen dan Keamanan (Wadir Intelkam) Polda Maluku.
Sementara sertijab Kasat Brimob Polda Maluku dari Kombes Setyo Boedi Moempoeni Harso kepada pejabat baru AKBP Rudy Harianto baru akan digelar hari ini, Sabtu (29/10), di Mako Brimob Tantui-Ambon. Setyo Boedi digantikan dengan AKBP Rudy Harianto sebelumnya Wakil Kepala Satuan (Wakasat) Brimob Polda Sulawesi Selatan (Sulsel). Setyo Boedi selanjutnya menjabat sebagai Kasat Brimob Polda Sumatera Utara (Sumut). http://malukueyes.com
Kapolri Lantik Empat Kapolda Baru
28 Oktober 2011
Tribunnews.com/Abdul Qodir
Kapolda Kalbar Brigjen (Pol) Unggung Cahyono (kanan) dan mantan Kapolda Kalbar Brigjen (Pol) Sukrawandi Dahlan (kiri) melakukan salam komando seusai upacara serah terima jabatan di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (28/10/2011).
Kapolri Jenderal (Pol) Timur Pradopo melantik empat kapolda baru dan sejumlah perwira tinggi dalam upacara serah terima jabatan di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (28/10/2011).
Pelatikan dilakukan berdasarkan surat Telegram Rahasia (TR) Nomor ST/2044/X/2011 tertanggal 19 Oktober 2011 sebelumnya.Kapolri menyerahterimakan tongkat komando dari pejabat lama ke pejabat baru sebagai simbol serah terima jabatan.Empat kapolda yang dilantik tersebut, yakni Brigjen (Pol) Anang Iskandar yang sebelumnya menjabat Pati Yanma Polri (Direktur Advokasi Deputi Bidang Pencegahan Badan Narkotika Nasional), dilantik menjadi Kapolda Jambi menggantikan Brigjen (Pol) Bambang Suparsono, yang dimutasi menjadi Staf Ahli Kapolri Bidang Sosial Budaya (Sahlisosbud) Kapolri.Brigjen (Pol) Jodie Rooseto yang sebelumnya menjabat Karodalpers SSDM Polri, dilantik menjadi Kapolda Lampung menggantikan Brigjen (Pol) Sulistyo Ishak, yang dimutasi ke Widyaiswara Utama Sespim Lemdikpol Polri.Brigjen (Pol) Unggung Cahyono yang sebelumnya menjabat Wakapolda Papua dilantik menjadi Kapolda Kalimantan Barat menggantikan Brigjen (Pol) Sukrawandi Dahlan.
Sukrawardi selanjutnya diangkat sebagai Widyaiswara Madya Sekretaris Pimpinan Polri Lembaga Pendidikan Kepolisian (Sespim Polri Lemdikpol).
Dan Brigjen (Pol) Ricky Helbert Parulian Sitohang yang sebelumnya menjabat sebagai Kapus Provos Polri dilantik menjadi Kapolda NTT menggantikan Brigjen (Pol) Yorry Yance Worang.
Dalam pidatonya, Kapolri mengamanahkan para kapolda baru bisa menjalankan tugas baru dengan konkrit, responsif, dan aktif terhadap dinamika terjadi di tengah masyarakat.
"Saya percaya kemampuan Anda untuk menyelesaikan segala persoalan yang ada di daerah Anda," tegas Kapolri. http://www.tribunnews.com
16 Kapolres di Jatim Diganti
28 Oktober 2011
Sebanyak 16 Kapolres di jajaran Polda Jatim diganti. Upacara serah terima dilakukan di gedung Mahameru Mapolda Jatim, Jumat, (28/10) dan dipimpin langsung Kapolda Jatim Irjen Pol Hadiatmoko.
Para Kapolres dan Kapolresta yang diganti diantaranya adalah Kapolres Mojokerto, Kapolres Mojokerto Kota, Kapolres Probolinggo, Kapolres Lumajang, Kapolres Malang Kota, Kapolres Sumenep dan Kapolres Gresik.
Selain Kapolres, dalam kesempatan ini juga diserah terimakan beberapa pejabat utama Polda Jatim. Diantaranya adalah Karo SDM dan Kabid TI Polda Jatim.
“Seumur hidup ini acara serah terima jabatan yang paling panjang, karena begitu banyak Kapolres yang berpindah tugas,”ujar Irjen Pol Hadiatmoko di sela-sela acara ini. (nurqomar/dms)