SERTIJAB KASUBDEN 1, KASUBDEN 4 SERTA PENYERAHAN JABATAN PASISARPRAS DAN PAURTU DEN A PELOPOR SATBRIMOB POLDA JATIM
14 Desember 2011-
Serah terima jabatan dan penyerahan jabatan dalam suatu organisasi merupakan suatu kebutuhan dan merupakan hal yang wajar dan biasa terjadi dalam suatu organisasi. Hal ini selain untuk memberikan kesempatan mengembangkan karier, mutasi jabatan juga dibutuhkan dalam rangka memberikan suasana baru serta meningkatkan potensi kinerja yang baik di organisasi maupun bagi personil, dalam rangka kepentingan dinas dan kelancaran pelaksanaan tugas dilingkungan Den A Pelopor Satbrimob Polda Jatim dalam pembinaan karier anggota dan atau untuk penyegaran organisasi dilaksanakan mutasi jabatan.
Seiring dengan gerbong pergantian pimpinan jajaran Den A Pelopor Satbrimob Polda Jatim, di pagi yang cerah dan suasana yang bahagia pada hari Rabu tanggal 14 Desember 2011 telah menyelenggarakan upacara serah terima jabatan Kasubden 1, Kasubden 4 serta penyerahan jabatan Pasisarpras dan Paurtu Den A Pelopor Satbrimob Polda Jatim.
Adapun yang pejabat yang dilantik yakni AKP Supriyadi, S.H., M.M. jabatan baru sebagai Kasubden 1 Den A Pelopor Satbrimob Polda Jatim menggantikan AKP Deny Kuncoro Feri Prabowo, S.H., S.I.K., AKP Margo Sukwandi jabatan baru sebagai Kasubden 4 Den A Pelopor Satbrimob Polda Jatim menggantikan AKP Supriyadi, S.H., M.M. sedangkan AKP Jannah menyerahkan jabatan Pasisarpras kepada Kaden A Pelopor Satbrimob Polda Jatim dan Iptu Satar Yudianto juga menyerahkan jabatan Paurtu kepada Kaden A Pelopor Satbrimob Polda Jatim.
Upacara dilaksanakan di lapangan apel Mako Detasemen A Pelopor Satbrimob Polda Jatim, selaku Inspektur upacara Kaden A Pelopor Kompol Ronny Suseno, S.I.K. dan Komandan upacara Iptu Heru Purwandi., S.H. jabatan keseharian Wakasubden 2 Den A Pelopor serta peserta upacara diikuti Pamen Satbrimob Polda Jatim, Wakaden A Pelopor, para Pasi Den A Pelopor, Kasubden jajaran Den A Pelopor, Kanit Subden jajaran Den A Pelopor dan seluruh anggota jajaran Den A Pelopor Satbrimob Polda Jatim serta Bhayangkari.
Pada kata sambutan Kaden A Pelopor Satbrimob Polda Jatim Kompol Ronny Suseno, S.I.K. bahwa setiap Pimpinan pada semua tatanan dituntut mampu menampilkan dirinya sebagai panutan yang patuh dan taat hukum serta menunjukkan kepemimpinan yang efektif. Perpaduan antara keteladanan dan kepemimpinan menimbulkan motivasi dan semangat pengabdian anggota Polri. Selanjutnya Kaden A Pelopor mengucapkan selamat atas jabatan baru yang diemban sebagai Kasubden 1 dan Kasubden 4 Den A Pelopor Satbrimob Polda Jatim, pesan Kaden A Pelopor kepada pejabat baru agar melakukan pembinaan rohani secara periodik kepada seluruh anggotanya, meningkatkan kinerja dari kepemimpinan pejabat lama serta pengendalian anggota dengan pengawasan melekat dan mengembangkan kemampuan seluruh anggota.
Kepada pejabat lama didalam tugas yang baru segera menyesuaikan dengan peraturan-peraturan yang ada dikesatuan yang baru serta hal-hal yang baik dapat digunakan dan yang tidak baik ditinggalkan. Dan harapan Kaden A Pelopor Satbrimob Polda jatim didalam kepemimpinan pejabat yang baru dapat memberikan pembaharuan semangat, penyegaran pikiran serta bisa mengembangkan kreativitas dalam mewujudkan organisasi yang lebih mantap dan efektif di kesatuan yang baru.
SELAMAT BERTUGAS. ( Tekkom. Den A Pelopor )
Sumber, http://www.brimobpoldajatim.com